Survei Proyek Nikel Kolaka Sulawesi Tenggara

Dampak hilirisasi nikel menjadi salah satu potensi pertumbuhan ekonomi nasional. Dilansir dari Kemenko Perekonomian, Data U.S. Geological Survey memperlihatkan bahwa cadangan nikel Indonesia menempati peringkat pertama yakni mencapai 21 juta ton atau setara dengan 22% cadangan global.

Selain itu, produksi nikel Indonesia juga menempati peringkat pertama yakni sebesar 1 juta ton, melebihi Filipina (370 ribu ton) dan Rusia (250 ribu ton). Hilirisasi nikel juga telah terbukti berkontribusi positif dan di sepanjang 2022 telah berkontribusi 2,17% terhadap total ekspor non migas.

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat groundbreaking proyek nikel di Kabupaten Morowali Provinsi Sulawesi Tengah mengatakan, smelter nikel yang merupakan salah satu Proyek Strategis Nasional bisa mendorong pertumbuhan ekonomi di Provinsi Sulawesi Tengah secara khusus dan pulau Sulawesi pada umumnya.

Keberadaan proyek ini juga membantu menyerap sekitar 12 ribu hingga 15 ribu tenaga kerja saat masa konstruksi dan sekitar 3 ribu tenaga kerja saat operasional. “Masyarakat bisa terlibat pada ekosistem pengembangan industri yang ada di Morowali. Pertumbuhan yang cepat akan diikuti kesejahteraan masyarakat”, ucap Airlangga.

Adapun dilansir dari Detik Finance, di Maluku Utara akan menjadi sumber baru pertumbuhan ekonomi nasional. Hal ini tak lepas salah satunya dari perkembangan hilirisasi nikel di wilayah tersebut. Data Badan Pusat Statistik (BPS) menunjukkan, pertumbuhan ekonomi Maluku Utara pada tahun 2022 di angka 22,94%. Angka ini jauh di atas pertumbuhan ekonomi nasional yang sebesar 5,31%.Nasional

Perekonomian ekonomi Maluku Utara bahkan tetap kuat meski dihantam pandemi COVID-19. Pada tahun 2020, pertumbuhan ekonomi Maluku Utara sebesar 4,92%. Kemudian, meningkat pesat di tahun 2021 menjadi 16,79%.

Ekonom Josua Pardede mengatakan, hilirisasi nikel terjadi dalam beberapa tahun ini. Dampak dari hilirisasi tersebut terlihat dari perekonomian Maluku Utara yang terus mengalami peningkatan.

Hilirisasi nikel telah memberikan dampak yang positif. Meski begitu, ada sejumlah hal yang masih perlu didorong sehingga hilirisasi ini memberikan dampak yang lebih maksimal. Salah satunya, perlu mendorong hilirisasi hingga menjadi produk akhir.